Goifex 2015, Pesta Bagi Pecinta Fitness dan Kesehatan

Bertepat pada tanggal 5-6 September 2015 di JCC (Jakarta Convention Center) diadakan pelaksanaan event terbesar untuk industry Fitness dan Health di Indonesia. Expo ini akan menyediakan berbagai macam kegiatan yaitu workshops, eksibisi, interactive areas, dan kompetisi nasional. GOIFEX tahun ini adalah yang kedua diselenggarakan yang menyediakan pameran terbaru mengenai peralatan olahraga, training aids, sport nutrision, dan supplement. Dengan semangat memberi edukasi dan memberikan inspirasi bagi banyak orang untuk menggalakan gaya hidup yang sehat, GOIFEX menghadirkan berbagai workshop yang akan dibawakan oleh para expert di bidang kesehatan dan fitness, pameran alat fitness dan gym yang dihadirkan dari berbagai negara di Asia, seperti Singapura, Malaysia, Thailand, Vietnam, Taiwan, China, Korea, dan India sebagai negara potensial dalam bidang kesehatan dan fitness. Selain pameran dan workshop, GOIFEX membuka kesempatan untuk bersaing di tingkat nasional dalam ajang kompetisi kesehatan dan fitness. Semua acara ini diadakan di satu tempat, sehingga anda bisa mendapatkan edukasi, inspirasi, serta kebutuhan alat kesehatan dan suplemen dalam satu waktu!

Kali ini Oerdha pun hadir di Goifex, tidak hanya menikmati event sebagai pengunjung namun juga mengambil certification program yaitu Level 1 Certification Sports Coach Kettlebell yang langsung dilatih oleh trainer kelas dunia yaitu Master Kettlebell Denis Vasilev dan Ksenia Dedukhina. Denis Vasilev adalah Juara Dunia, pemegang rekor dunia dan sekaligus merupakan profesor di bidang Kettlebell Sport yang melatih khusus teknik Jerks, begitu juga dengan Ksenia Dedukhina yang merupakan Juara Dunia dan pemegng rekor dunia yang khusus melatih teknik Snatch.

PhotoGrid_1442915240322

Pelaksanaan Level 1 Certification Sports Coach Kettlebell berlangsung selama 2 hari dari tanggal 6 sampai dengan 7 September 2015 yang diikuti secara ekslusif oleh 10 orang peserta yang berasal dari Korea sebanyak 2 orang, Amerika sebanyak 1 orang dan sisanya diikuti oleh peserta dari Indonesia. Sertifikasi mempelajari 3 kategori teknik yaitu Jerks, Long Cycle dan Snatch dan juga mempelajari metodologi peningkatan ketahanan (endurance) baik dengan teknik tradisional maupun teknik milik Denis Vasilev.

PhotoGrid_1442915089939

Terus ikutin blog ini, untuk mengetahui seberapa serunya (dan tentunya perjuangan Oerdha) untuk dapat lulus dari sertifikasi ini dan penjelasan sebenarnya mengenai Kettlebell .

PhotoGrid_1442915302930

Tinggalkan komentar